Use the
Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp
Ingin berwisata di Jepang yang tidak hanya sekadar jalan-jalan? Tidak hanya mencicipi masakan khasnya, Anda bisa coba memasaknya sendiri. Jika selama ini hanya bisa mengagumi budaya lokal Jepang dari jauh, sekarang Anda bisa merasakannya sendiri. Buatlah rencana perjalanan yang lebih berkesan dengan menikmati wisata budaya yang mengakomodasi kebutuhan Anda sebagai wisatawan Muslim. Berikut beberapa rekomendasi wisata kuliner dan budaya halal di Kansai yang bisa Anda nikmati.
Japanese Food Restaurant MATSURI menyuguhkan berbagai hidangan lokal populer yang halal dengan piring dan alat makan terpisah. Menu di restoran ini tersedia dalam bahasa Inggris. Restoran ini menyediakan ruang salat dan tempat wudu.
Japanese Food Restaurant MATSURI
Alamat: 3-27-17 Yoshino, Fukushima-ku, Osaka-shi, Osaka-fu
TEL: +81-669-40-6633
Buka: 17.00 – 21.00 p.m. (Pemesanan terakhir: 20.30)
Tutup: Akhir pekan dan hari libur nasional
Akses: Naik kereta dari Stasiun JR Osaka menuju Stasiun Noda (sekitar 5 menit), lalu berjalan kaki selama 5 menit menuju Japanese Food Restaurant MATSURI
Di Umemori Sushi School di Nara, Anda tidak perlu menjadi koki profesional untuk membuat sushi. Kelas di kursus ini mengajarkan cara membuat hidangan khas Jepang ini dari awal, termasuk menyiapkan shari (nasi sushi) dengan mencampurkan cuka dan nasi. Anda bisa belajar membuat sup dan menu halal lainnya dengan reservasi kelas minimal 1 hari sebelumnya. Setelah itu, peserta bisa membuat berbagai sajian lezat dan mendapatkan sertifikat kelulusan.
Kursus ini berada dekat dengan Todaiji Temple dan cagar alam rusa yang populer, Nara Park. Umemori Sushi School adalah pilihan tepat bagi Anda yang ingin wisata selama satu hari di Kota Nara.
Umemori Sushi School Nara Campus
Alamat: 221 Hokkeji-cho, Nara-shi, Nara-ken
Cara Menuju ke Sana: Dari Pintu Keluar Barat Stasiun JR Nara, naik bus menuju Halte Bus Nara Shichomae (sekitar 7 menit), lalu berjalan kaki selama 6 menit menuju Umemori Sushi School Nara Campus
Buka: 09.00 – 20.00
Umemori Sushi School Nara Campus
Jika Anda ingin jalan-jalan di Kyoto sambil memakai kimono tradisional Jepang, Kyoto Kimono Rental Yumeyakata dapat mewujudkannya. Dengan reservasi sebelumnya, mereka bahkan dapat menyediakan hijab dengan pola wagara (pola tradisional Jepang) yang serasi dengan kimono sehingga wisatawan Muslim akan terlihat menarik. Ada biaya tambahan untuk hijab wagara ini. Selain itu, tempat ini menyediakan ruang salat jika Anda memintanya saat melakukan reservasi.
Telusuri berbagai gang dan jalan kuno dengan jajaran rumah kayu tradisional di area tersebut sambil memakai kimono yang elegan. Memakai kimono saat berjalan-jalan di kota tua mungkin dapat memberikan kesan yang baru bagi Anda.
Kyoto Kimono Rental Yumeyakata
Alamat: 353 Shiogamacho, Shimogyo-ku, Kyoto-shi, Kyoto-fu
Akses: Naik kereta dari Stasiun JR Kyoto menuju Stasiun Gojo (sekitar 2 menit), lalu berjalan kaki selama 3 menit menuju Kyoto Kimono Rental Yumeyakata
Buka: 10.00 – 17.30 (Kunjungan terakhir 16.00)
Kyoto Kimono Rental Yumeyakata
Ninja merupakan agen rahasia Jepang pada masa feodal yang paling banyak beraksi sekitar abad kelima belas. Konon, mereka adalah ahli mata-mata dan terus menjadi ikon populer hingga sekarang. Ninja-Do di Osaka menawarkan pengalaman menjadi ninja seutuhnya bagi wisatawan. Cobalah berpakaian seperti ninja, lalu pelajari cara berjalannya yang unik, memegang samurai, dan menggunakan senjata seperti shuriken (bintang pelempar). Beraksi di dunia VR sangat direkomendasikan bagi Anda yang ingin menguji kemampuan ninja dan bertarung melawan samurai virtual.
Lakukan reservasi minimal 1 hari sebelumnya. Ruang salat, sajadah, dan kompas kiblat dapat disediakan dengan reservasi sebelumnya. Di dekat Ninja-Do terdapat kawasan perbelanjaan Dotonbori yang selalu ramai dan Tsutenkaku yang terkenal di Osaka dengan dek observasi yang menawarkan pemandangan seluruh kota.
Ninja-Do
Alamat: 4F Wakaba Building, 1-1-18 Taishi, Nishinari-ku, Osaka-shi, Osaka-fu
Akses: Naik kereta dari Stasiun JR Osaka menuju Stasiun JR Shin-Imamiya (sekitar 15 menit), lalu berjalan kaki selama 2 menit menuju Ninja-Do
Buka: 10.00 – 18.00
Ninja-Do
Wilayah Kansai menawarkan banyak hal menarik berkat budayanya yang hidup dan atraksi baru yang selalu ada, sehingga Anda bisa menikmati pengalaman baru setiap kali berkunjung. Nikmati berbagai atraksi wisata di Jepang untuk perjalanan yang tak terlupakan.
Please Choose Your Language
Browse the JNTO site in one of multiple languages