HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Istana Gifu 岐阜城

Gifu Castle Gifu Castle
Gifu Castle Gifu Castle

Tempat Tinggi Yang Digunakan Panglima Perang Oda Nobunaga Untuk Merencanakan Penyatuan Jepang pada Abad ke-16

Berdiri menjulang di Gn. Kinka di tepi Sungai Nagara, Istana Gifu merupakan salah satu istana di Jepang dengan pemandangan paling mengesankan. Posisinya yang ideal bisa melihat tentara samurai perusak yang datang menyerang istana—senantiasa dipikirkan oleh panglima perang Oda Nobunaga—atau sekadar menikmati pemandangan sekitar.

Jangan Lewatkan

  • Pemandangan menawan dari anjungan pengamatan
  • Pameran baju zirah dan senjata
  • Museum Arsip Istana Gifu

Menuju Lokasi

Dari Stasiun Gifu, Istana Gifu dicapai melalui perjalanan bus selama 15 menit.

Bus dari Stasiun Gifu sering beroperasi ke perhentian bus Gifukoen-mae di dasar kaki Gunung Kinka.

 

 

Keberuntungan tiga kali

Saat ini, Istana Gifu merupakan istana ketiga yang menurut catatan dibangun di situs ini. Istana pertama dibangun pada abad ke-13 dan hancur sekitar tahun 1600 yang menimbulkan Pertempuran Sekigahara yang menentukan, ketika Jepang akhirnya bersatu kembali. Berdiri di puncak gunung, istana ini memiliki keuntungan strategis. Rezim Tokugawa bersikukuh untuk melenyapkan apa yang dianggapnya ancaman besar.

 

Kemudian, istana diperbaiki dan tetap berada di bawah kendali pihak swasta hingga istana hancur akibat kobaran api.

 

 

Istana yang ada saat ini dibangun pada 1956 dengan semen. Meskipun bukan bangunan istana asli, pemandangan dari pos pengawasan di lantai atas sangat menawan.

Di dalam istana, Anda akan menemukan pameran tentang kota istana dan bangunan istana yang dikerjakan oleh Oda Nobunaga.

 

 

Atraksi lain

Kereta gantung yang berangkat dari Taman Gifu Koen beroperasi di sisi Gn. Kinka. Pendakian ke puncak memakan waktu sekitar satu jam. Keempat rute mendaki gunung akan memberikan Anda pendakian yang memuaskan dan banyak yang dapat dilihat di sepanjang jalan termasuk berbagai kuil, Museum Arsip Istana Gifu, dan kebun binatang untuk mengelus tupai.

Tiket perjalanan pulang pergi untuk kereta gantung adalah 1.100 yen, namun tersedia pula tiket satu arah yang dapat Anda gunakan untuk perjalanan ke atas dan turun, atau sebaliknya. Sebuah restoran tepat di balik stasiun kereta gantung di puncak menawarkan Anda kesempatan untuk beristirahat dan mengisi tenaga seraya menikmati pemandangan menawan ke Sungai Nagaragawa dan puncak pegunungan Alpen di kejauhan.

 

 

Selain berbagai kuil yang tersebar di sekitar taman, Museum Sejarah Kota Gifu harus termasuk dalam daftar kunjungan teratas Anda. Tempat ini sangat sempurna untuk mempelajari sejarah istana, kota, dan area Gifu . Museum ini juga memiliki serangkaian pameran sementara. Museum Serangga Nawa adalah lokasi unik yang dibangun oleh seorang pria yang dijuluki Pria Serangga. Terdapat 300.000 spesimen cantik, menjadikannya populer di kalangan anak-anak.

Shohoji di dekatnya menyimpan patung Buddha setinggi 14 meter yang dipernis (salah satu dari tiga patung Buddha terbaik di Jepang) dan Pemancingan Metode Ukai Nagaragawa dapat dicapai dengan berjalan kaki singkat. Pemancingan ukai yang menggunakan burung pecuk merupakan tradisi yang telah berlangsung selama 1.300 tahun di sini. Anda dapat melakukan pemancingan ini dilakukan antara tanggal 11 Mei dan 15 Oktober setiap tahun.

 

 

Anda dapat menuntaskan penjelajahan di istana saja dalam satu jam, namun jika berencana untuk mengunjungi museum dan atraksi lain di sekitarnya, diperlukan waktu lebih lama.

Disarankan untuk Anda

Nagamachi Buke Yashiki District
Distrik Kesatria Samurai Nagamachi
Osaka Castle
Istana Osaka

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages