HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Pemandian Air Panas Shiobara 塩原温泉郷

Shiobara Onsen H_00470_001 Shiobara Onsen H_00470_001
Shiobara Onsen H_00470_001 Shiobara Onsen H_00470_001

Mata Air Panas Menawan di Lembah yang Indah

Desa Pemandian Air Panas Shiobara berada di lembah sungai di bagian pegunungan Tochigi di sebelah utara. Lokasinya dengan Tokyo, memiliki beragam pemandian, dan letaknya di ketinggian menjadikannya tempat berlibur di perkotaan yang populer.

 

 

Jangan Lewatkan

  • Berpindah antar onsen untuk merasakan berbagai pemandian di desa
  • Mendaki di sepanjang Sungai Hoki yang jernih

Menuju Lokasi

Dari Tokyo, naik kereta api dan bus ke Onsen Shiobara.

Naik shinkansen dari Ueno atau Stasiun Tokyo di JR Tohoku Line dan turun di Stasiun Nasushiobara. Perjalanan kereta api memakan waktu sekitar 70 menit.

Dari sana, naik bus JR Kanto penghubung ke Onsen Shiobara. Bergantung tempat Anda turun, perjalanan akan memakan waktu satu jam lebih sedikit.

Keragaman di Shiobara yang bersejarah

Sejarah Onsen Shiobara telah dimulai sejak abad ke-9. Sejak ditemukan, para penulis dan seniman telah mengunjunginya untuk bersantai dan merenung.

Tokoh sastra besar seperti Natsume Soseki dan Ozaki Koyo menghabiskan waktu di sini; terdapat lebih dari 50 monumen di sekitar kota yang dipersembahkan bagi berbagai penulis termasyhur yang telah melancong ke Shiobara.

 

 

Menurut penduduk setempat, banyaknya ragam mata air panas di sini membuat desa mereka unik. Sebelas mata air panas memasok area ini dan semuanya dikenal bernama Sebelas Mata Air Panas Shiobara.

Keragaman ini juga mencakup jalan yang dilewati air sebelum ke pemandian, seperti menetes melalui retakan di bebatuan atau menyembur ke atas dari bawah. Sejumlah fasilitas meningkatkan warna air secara alami untuk lebih mendorong relaksasi.

Kandungan mineral perairan juga beragam, dengan kombinasi tertentu yang konon memiliki sifat penyembuhan khusus.

Orang sering memilih pemandian menurut kondisi fisik dan suasana hati mereka. Hanya dengan beberapa ratus yen untuk sekali berendam, Onsen Shiobara adalah tempat sempurna untuk berpindah antar mata air panas dan menilai pemandian mana yang paling Anda sukai.

Untuk pengalaman liburan mata air panas sepenuhnya, sangat disarankan untuk bermalam di ryokan atau penginapan tradisional Jepang. Penginapan ryokan biasanya mencakup akomodasi, makan malam, dan sarapan, dengan waktu tak terbatas untuk memanjakan diri di pemandian.

Melepaskan lelah di lingkungan alami yang menawan

Di tengah aktivitas berendam di mata air panas, luangkan waktu untuk mengagumi alam di sepanjang Sungai Hoki dan di antara lereng lembah yang rimbun dan indah. Sungai mengalir melewati lembah dan alirannya mengalir ke bawah dari pegunungan sehingga membentuk hampir 100 air terjun di area ini. Jembatan gantung mencapai bagian seberang lembah sehingga memudahkan Anda untuk menikmati pemandangan yang spektakuler.

 

 

Disarankan untuk Anda

Nasu-onsen-kyo Hot Spring Village
Pemandian Air Panas (Onsen) Nasu
DAFTAR INFORMASI / TENDER

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages