Pelabuhan Persinggahan Utama, Tempat Belanda Dahulu Melakukan Perdagangan
Seperti banyak tempat lainnya di Nagasaki , budaya barat dan Jepang hidup berdampingan di Hirado.
Secara historis dikenal sebagai Firando, Hirado adalah persinggahan bagi kapal-kapal di antara daratan Asia dan Jepang selama zaman Nara. Sebagian besar perdagangan ini terjadi di Pusat Perdagangan Belanda di Hirado, yang dibangun pada 1609.
Pusat Perdagangan Belanda tersebut masih berdiri dan Anda bisa mengunjunginya sambil menikmati pemandangan di sekitarnya selain tepi laut yang indah.
Jangan Lewatkan
- Taman Sakigata, tempat dengan pemandangan indah dan lokasi favorit untuk menyaksikan bunga tsutsuji (azalea) Hirado
- Ladang yang terbakar di Kawachi Pass
- Ikan flounder Hirado, hidangan lokal favorit
Menuju Lokasi
Dari Kota Nagasaki , biasanya memakan waktu sekitar dua jam 10 menit untuk bisa sampai ke Hirado.
Anda bisa menikmati pemandangan Hirado Ohashi, jembatan merah yang menghubungkan Hirado dan daratan utama.

Berbagai hal yang bisa dilihat dan dinikmati
Selain Pusat Perdagangan Belanda, terdapat Istana Hirado yang pernah menjadi kediaman klan Matsura.
Menara benteng Istana Hirado dibuka kembali pada 1 April 2021 dengan pameran sejarah yang menarik dan interaktif menggunakan konten digital terkini. Selain itu, salah satu menaranya, yaitu menara Kaiju, dibuka sebagai fasilitas akomodasi permanen pertama di sebuah istana di Jepang.



Berbagai festival hingga sejauh mata memandang
Jika Anda mencari sentuhan tradisi, Hirado memiliki kekayaan tradisi yang melimpah. Kaya akan festival yang terkenal di seluruh Jepang, Anda pasti bisa menikmati setidaknya satu festival saat Anda berkunjung.
Festival yang paling terkenal adalah Hirado Jangara, tarian musim panen dengan para penari yang menyembunyikan wajahnya selama pertunjukan. Karena keanggunan dan unsur budayanya yang penting, tarian ini telah ditetapkan sebagai Kekayaan Budaya Rakyat Takbenda Berharga Nasional.
Berjalan-jalan menyusuri alam
Bagi para pencinta alam, Kawach Pass adalah jalan setapak yang indah, menawarkan pemandangan panorama pulau yang sangat mengesankan. Saat hari cerah, Anda bahkan mungkin akan dapat melihat pulau Ikishima dan Tsushima di kejauhan.
