HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

toyama & around toyama & around

TOYAMA Kota Toyama Bersemayam di Antara Laut dan Pegunungan, Kota Toyama Mempersembahkan Hal Terbaik dari Dua Dimensi

Bersemayam di Antara Laut dan Pegunungan, Kota Toyama Mempersembahkan Hal Terbaik dari Dua Dimensi

Bisa dicapai dalam dua jam dari utara Tokyo, Kota Toyama memanfaatkan sumber daya alamnya, makanan-makanan yang unik dan aktivitas-aktivitas di ruangan terbuka. Lautnya menyediakan ikan segar yang melimpah, sedangkan puncak Tateyama dan Tsurugi yang ternama di dekatnya menawarkan wisata alpen. Terletak di tengah, kota ini adalah basis yang strategis untuk menjelajahi daerah di sekelilingnya.

Jangan Lewatkan

  • Museum Seni Kaca Toyama, museum dramatis yang dibangun menyerupai pecahan kaca
  • Wisata kapal musim semi melewati terowongan bunga sakura, di sepanjang sungai Matsukawa
  • Mempelajari kerajinan lokal dan budaya di Kompleks Museum Kerajinan Rakyat Kota Toyama

Menuju Lokasi

Toyama mudah diakses dari Tokyo dan kota-kota utama lainnya.

Naiklah Shinkansen Hokuriku dari Stasiun Tokyo. Perjalanannya memerlukan sekitar dua jam, dan ini sudah termasuk dalam tiket Japan Rail Pass. Sebagai alternatif, bus antarkota mengubungkan Kota Toyama dan Tokyo dan perjalanannya memerlukan waktu tujuh jam. Beberapa perusahaan juga menawarkan layanan bus malam.

Suasana Kota

Toyama adalah kota modern, tetapi kota ini mempertahankan karakter lokal yang terbentuk dari kondisi sekelilingnya yaitu pegunungan, laut, dan sungai-sungai. Restoran-restoran di sini menawarkan produk khas lokal seperti Ramen Kurobe dengan kaldu kecap hitam yang kaya rasa dan khas, ditemani hasil laut paling segar di Jepang, termasuk sushi ikan trout yang dibalut dengan daun bambu segar.

Seni Kaca

Mengingat Toyama adalah rumah bagi hampir seluruh pengrajin kaca yang produktif di Jepang, kota ini tentunya memiliki museum luar biasa yang didedikasikan untuk kerajinan ini. Dengan lokasi yang strategis di Toyama Pusat, Museum Seni Kaca Toyama tampil istimewa di lanskap perkotaan. Bangunan yang didesain oleh Kuma Kengo ini sendiri merupakan karya seni dan mampu mempromosikan karya-karya di dalamnya dengan baik.

Dengan membayar tiket masuk standar, Anda bisa melihat koleksi permanen di lantai keempat dan keenam bangunan ini. Biaya ini meliputi Taman Seni Gelas yang mencuri perhatian berkat instalasi karya Dale Chihuly sebagai daya tarik utamanya.

Museum lain yang layak dikunjungi adalah Museum Seni dan Desain Prefektur Toyama , sebuah bangunan modern menakjubkan lain yang berdiri di tepi sungai, dengan panorama kota dari atap. Museum Seni Modern Toyama mempersembahkan beberapa nama besar dari dunia seni Barat, termasuk Picasso dan Warhol bersama seniman Jepang terkemuka dan seniman lokal.

Beragam Perjalanan Tambahan

Toyama adalah tempat yang baik untuk perjalanan sehari menuju situs-situs dan daya tarik di dekatnya. Takaoka merupakan rumah bagi wihara terkenal dan salah satu dari patung Tiga Buddha Agung Jepang, sedangkan Pesisir Amaharashi menawarkan pemandangan laut yang memukau. Wisatawan pencinta tantangan juga bisa mencoba kunjungan pulang-pergi ke Rute Pegunungan Alpen Tateyama Kurobe (Toyama) . Jika berjalan lebih jauh, Anda akan menjumpai Distrik Gokayama yang sudah tersertifikasi oleh UNESCO. Di sini terlihat pemandangan arsitektur gassho-zukuri (tangan berdoa) dalam lingkungan pedesaan.

Zona Keramaian di Barat Laut Jepang yang Luar Biasa

Lokasi dan akses transportasi umumnya membuat Toyama menjadi basis yang bagus untuk kunjungan ke area ini atau ke daerah sekitarnya. Lakukan beberapa kunjungan sehari ke kota dan resor ski terdekat, selesaikan Rute Pegunungan Alpen Tateyama Kurobe, dan lanjutkan ke Prefektur Nagano atau kunjungi prefektur-prefektur di dekatnya seperti Kanazawa, Takayama, Kamikochi, dan Matsumoto.



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Disarankan untuk Anda

gokayama
Toyama
Tonami Tulip Park
Taman Tulip Tonami

dekat Kota Toyama

toyama & around Atraksi
Toyama Kota Toyama
Seigetsu
Toyama Seigetsu Izakaya (Japanese Style Pub)
Cafe Restaurant Rushierro
Toyama Cafe Restaurant Rushierro Pizza
Totoya
Toyama Totoya Local / Regional Cuisine
Etchumaika
Toyama Etchumaika Izakaya (Japanese Style Pub)
Toyamawan-no Ajidokoro Taiya
Toyama Toyamawan-No Ajidokoro Taiya Sashimi (Raw Sliced Fish)
Kamadoryori-to Osake Kurobe
Toyama Kamadoryori-To Osake Kurobe Izakaya (Japanese Style Pub)
Yakinikuresutoran Karashiya
Toyama Yakinikuresutoran Karashiya Yakiniku (BBQ)
KAIMARE
Toyama Kaimare Spanish Bar / Italian Bar
Izakaya maru
Toyama Izakaya Maru Oden
Shimanchu
Toyama Shimanchu Izakaya (Japanese Style Pub)
Saikochuboh Toyamaten
Toyama Saikochuboh Toyamaten Chinese
Ogawa
Toyama Ogawa Kappou (Fine Dining at a Counter)
Kasazakuratei
Toyama Kasazakuratei Local / Regional Cuisine
Tebaichi Toyamaekimaeten
Toyama Tebaichi Toyamaekimaeten Izakaya (Japanese Style Pub)
Kamado
Toyama Kamado Izakaya (Japanese Style Pub)
Isoaburi
Toyama Isoaburi Sashimi (Raw Sliced Fish)
Hiyoko
Toyama Hiyoko Seafood
BACCHUS
Toyama Bacchus Izakaya (Japanese Style Pub)
TASUKI Toyamaekimaeten
Toyama Tasuki Toyamaekimaeten Izakaya (Japanese Style Pub)
Fukuta Honten
Toyama Fukuta Honten Motsunabe (Horumon Hot Pot)
Toyama Castle Sejarah
Toyama Istana Toyama Toyama-ken
19th Century Mori Residence Sejarah
Toyama Kediaman Dan Agen Pengiriman Mori Abad Ke-19 Toyama-ken
Hotaruika Museum Atraksi
Toyama Museum Hotaruika Toyama-ken
Unazuki Onsen Bersantai
Toyama Pemandian Air Panas (Onsen) Unazuki Toyama-ken
Kurobe Gorge Railway Atraksi
Toyama Rel Kereta Api Ngarai Kurobe Toyama-ken
toyama & around Alam
Toyama Ngarai Kurobe Toyama-ken
Tateyama Snow Corridor Atraksi
Toyama Lorong Salju Tateyama Toyama-ken
toyama & around Alam
Toyama Ngarai Sarutobi Toyama-ken
Keyakidaira Alam
Toyama Keyakidaira Toyama-ken
Okazaki Castle Sejarah
Toyama Istana Okazaki Aichi-ken

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages