HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Kamakura Daibutsu Kamakura Daibutsu

KANAGAWA Kamakura Tempat-tempat bersejarah, bunga-bunga dan dedaunan musiman, serta kuliner di ibu kota tempo dulu ini mudah diakses dari Tokyo

©Kamakura City Tourist Association

Tempat-tempat bersejarah, bunga-bunga dan dedaunan musiman, serta kuliner di ibu kota tempo dulu ini mudah diakses dari Tokyo

Dengan perjalanan kurang dari satu jam dari selatan Tokyo, Anda bisa menjumpai Kamakura, yang dulu merupakan ibu kota politik Jepang, dan terkenal karena wihara-wihara dan kekayaan sastranya, serta pantai-pantai dan jalur pendakiannya.

Jangan Lewatkan

  • Patung Buddha Agung di Kamakura
  • Beberapa wihara Zen yang tertua dan tercantik di Jepang
  • Museum Seni Modern
  • Berbelanja di sepanjang Komachi-Dori, jalan yang dimulai dari Stasiun Kamakura
  • Pantai Enoshima dan Kamakura

 

©Kamakura City Tourist Association

 

Menuju Lokasi

Stasiun Kamakura dapat dicapai dalam 55 menit dari Stasiun Tokyo pada JR Yokosuka Line. Dari Stasiun Kamakura, banyak hal yang menarik yang dapat dicapai dengan berjalan kaki. Layanan kereta lokal dan monorail menghubungkan wilayah lainnya.

Patung Buddha Agung di Kamakura

Yang menjadi simbol Kamakura adalah patung perunggu Buddha Amida abad ke-13 setinggi kurang lebih 11 meter (belum termasuk fondasinya), di Wihara Buddha Kotoku-in. Awalnya disimpan dalam aula kayu yang sangat besar, patung ini direstorasi pada periode Edo (1603-1868) setelah rusak parah selama bertahun-tahun akibat topan dan gempa bumi. Saat ini, patung ini adalah situs yang paling populer di Kamakura dan juga merupakan patung Buddha duduk terbesar kedua di negara ini.

 

©Kamakura City Tourist Association

 

Kuil Shinto Tsurugaoka Hachimangu

Pada tahun 1180 Minamoto no Yoritomo, yang mendirikan Keshogunan Kamakura, memindahkan kuil dari Pantai Yuigahama ke lokasi saat ini, sehingga meletakkan fondasi bagi Tsurugaoka Hachimangu . Kini, kuil ini menjadi destinasi populer bagi banyak pengunjung.

 

Berbagai acara diadakan sepanjang tahun, termasuk festival, pernikahan, dan pameran. Tempat ini juga terkenal dengan festival musim semi dan musim gugur yabumsame (memanah dengan menunggang kuda). Selain kolam dan tamannya yang indah, kuil ini juga menyimpan banyak Pusaka Nasional. Kios makanan yang menjual manisan dan camilan lainnya dapat ditemukan di sepanjang jalan menuju kuil. Berjarak sekitar 10 menit dengan berjalan kaki dari Stasiun Kamakura melewati jalur pepohonan yang indah.

 

 

Kamakura juga memiliki banyak wihara dan kuil lainnya. Hasedera , dekat laut dan juga dekat Patung Buddha Raksasa , adalah sebuah wihara dengan taman yang indah. Jangan Lewatkan Kuil Shinto Zeniarai Benten tempat Anda dapat mencuci uang Anda di mata air suci dan berdoa untuk lebih banyak lagi.

Ada juga wihara lain seperti ​​​​​​​Engakuji , Jochiji , dan Kenchoji . Bersama-sama mereka disebut "Kamakura Gozan" ("Lima Gunung Kamakura"), dan merupakan wihara Buddha Zen yang terkenal. Tempat ini sungguh indah untuk dijejaki.

 

 

Meigetsuin , Anyoin , dan Ankokuronji sangat terkenal karena bunga-bunganya, sementara Tokeiji , tanpa dukungan dari luar, begitu berjasa dalam sejarah wanita di Jepang karena menjadi satu dari hanya dua wihara yang bersedia melindungi wanita dari suami mereka dan membantu mereka bercerai selama rentang waktu 600 tahun dari periode feodal Jepang. Hokokuji terkenal karena bambunya. Cicipi secangkir teh hijau di hutan bambu; sungguh pengalaman yang menghanyutkan.

Museum Seni Modern Kamakura dan Hayama

Ini adalah museum seni modern publik pertama di Jepang, dan terbagi menjadi dua lokasi; Kamakura dan Hayama. Paviliun Kamakura terletak di dekat ​​​​​​​Kuil Shinto Tsurugaoka Hachimangu , sedangkan untuk mencapai Paviliun Hayama dibutuhkan perjalanan bus singkat ke selatan. Empat atau lima pameran diadakan setiap tahun, jadi pastikan untuk cek jadwal pameran di situs web sebelum Anda berkunjung.

Festival Kamakura dan Festival Tsurugaoka Hachimangu Reitaisai

Kedua festival ini berpusat di sekitar Kuil Shinto Tsurugaoka Hachimangu. Festival Kamakura pada bulan April adalah acara yang digelar selama satu minggu yang dimeriahkan dengan tarian dan pertunjukan tradisional. ​​​​​​​Reitaisai pada bulan September adalah perayaan seni memanah di atas pelana kuda ala samurai. Kota ini menjadi sangat ramai pada saat itu namun perayaan ini tetap harus ada dalam rencana perjalanan Anda. *Harap diperhatikan bahwa detail acara dapat berubah sewaktu-waktu karena COVID-19.

 

 

Jalan Komachi-dori

Area ini berdampingan dengan jalan menuju Tsurugaoka Hachimangu , dan dalam deretan yang sama dengan berbagai toko, restoran tradisional, kafe modis, toko kue dan permen, toko suvenir, dan toko kimono kelas atas.

 

 

Pantai Enoshima dan Shonan

Enoshima telah lama menjadi tempat wisata populer dari Tokyo. Dari Mercusuar Lilin Enoshima, Anda bisa mendapatkan pemandangan 360 derajat panorama pulau yang mencakup Gn. Fuji. Pulau ini adalah rumah bagi Benzaiten "Naked" yang terkenal," Myo-on Benzaiten, salah satu dari "Three Great Benzaiten" Jepang, yang dipuja banyak orang.

 

 

Garis pantai Kamakura memiliki lima area utama, termasuk Yuigahama, Zaimokuza, dan Koshigoe. Pada musim panas, area ini dipenuhi pengunjung yang ingin menikmati laut, matahari, berselancar, dan hidangan laut yang segar. Ada banyak restoran dan kafe di pantai selama bulan-bulan musim panas.

Wilayah ini sering dibanding-bandingkan dengan pantai-pantai di California Selatan karena gaya hidupnya, khususnya komunitas berselancar yang berkembang dan bertambah banyak selama tahun 50-an, 60-an, dan 70-an, bersamaan dengan musik pop.

 

 

 

Kunjungan ke daerah Kamakura dapat dengan mudah mengisi hari Anda karena banyaknya pemandangan yang dapat dinikmati. Menginap satu malam sangat dianjurkan.



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Disarankan untuk Anda

Minato Mirai District 21 Area
Kanagawa
Yokohama Red Brick Warehouse
Yokohama

tautan rujukan

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages