HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Bunga Sakura Taman Tsuruoka 鶴岡公園の桜

None None
None None

Taman yang Indah di Lokasi Istana

Taman Tsuruoka adalah salah satu lokasi terkenal di Prefektur Yamagata untuk hanami atau melihat bunga sakura. Bergabunglah bersama penduduk setempat untuk makan dan minum di bawah 730 pohon sakura. Taman ini menjadi luar biasa indah saat musim semi.

Jangan Lewatkan

  • Pesta melihat bunga sakura yang diadakan pada pertengahan April
  • Terdapat 100 kios di sekitar pintu masuk taman
  • Lampu-lampu yang menerangi sakura merah muda pada malam hari

Menuju Lokasi

Taman Tsuruoka terletak di Kota Tsuruoka Prefektur Yamagata dan dapat dicapai dengan transportasi umum.

Naik kereta api ke Stasiun Tsuruoka di JR Uetsu Line. DI depan Stasiun Tsuruoka, naiki bus menuju Pemandian Air Panas (Onsen) Yunoyama dan turun di Shiyakusho-mae.

Sekilas Fakta

Taman ini dibangun di atas reruntuhan Istana Tsurugaoka

Taman Tsuruoka terpilih sebagai salah satu dari 100 lokasi bunga sakura terbaik di Jepang

Makan di Luar

Taman Tsuruoka adalah tempat terbaik untuk menikmati hanami. Dibangun di atas reruntuhan Istana Tsuruoka, penduduk setempat dan para wisatawan berkumpul sambil membawa makanan dan minuman untuk merayakan datangnya musim semi.

Anda bisa membawa makanan sendiri atau membeli di tempat. Berbagai kios menjajakan semua hidangan, mulai permen dan cemilan hingga yakiniku. Kios buka di seluruh taman selama musim hanami.

 

Waktunya Mengabadikan Keindahan

Dengan kuncup merah muda yang memantul di perairan parit, pohon cedar yang menakjubkan, dan dinding-dinding batu istana yang bersejarah, Taman Tsuruoka adalah impian bagi para fotografer.



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Disarankan untuk Anda

Ueda Castle
Istana Ueda
Kamo Aquarium
Akuarium Kamo

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages