HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Istana Indah dan Kota Peristirahatan di Jalan Tokaido Tua

Kakegawa adalah kota bersejarah yang mempertahankan pesonanya. Kota ini memiliki lokasi yang sangat strategis di antara Tokyo dan Nagoya , terutama bagi pengunjung yang tertarik dengan budaya dan sejarah Jepang.

Jangan Lewatkan

  • Istana Kakegawa, menyuguhkan wawasan menawan tentang kehidupan di istana era Edo
  • Kedai Teh Ninomaru dan Museum Seni Ninomaru
  • Reruntuhan Istana Takatenjin dan Yokosuka

Menuju Lokasi

Stasiun Kakegawa berada di Shinkansen Tokaido Line, satu jam dari Nagoya dan 20 menit dari Kota Shizuoka.

Kota Istana

Pusat perhatian di Kakegawa adalah istananya, yang ditempuh dengan berjalan kaki 15 menit di sebelah utara stasiun. Dibangun pada tahun 1470-an oleh Asahina Yasuhiro, istana ini telah beberapa kali berpindah tangan selama periode Negara Perang (1467-1603). Setelah perdamaian tercipta di bawah Pemerintahan Shogun Tokugawa (1603-1867), Kakegawa menjadi kota peristirahatan di Jalan Tokaido, antara ibu kota baru di Edo (Tokyo) dan Kyoto.

Restorasi dengan material tradisional

Selama Restorasi Meiji (1868-1912), banyak istana Jepang dibongkar untuk melakukan modernisasi, dan nasib yang sama juga menimpa Kakegawa. Pada tahun 1994, istana ini dibangun kembali menggunakan bahan-bahan tradisional, alih-alih beton bertulang yang digunakan oleh banyak proyek rekonstruksi lain.

Saat ini, istana ini memamerkan aneka contoh peralatan militer dan dokumen bersejarah. Istana berlantai satu ini juga telah dipugar dan memberikan wawasan tentang kehidupan istana selama era Edo (1603-1867).

Merasakan era Edo dengan trendi

Di kompleks istana, Kedai Teh Ninomaru adalah tempat indah untuk bersantai dan menikmati teh yang merupakan sajian terkenal dari Shizuoka. Di dekat istana terdapat Museum Seni Ninomaru, yang menyimpan karya seni terbaik Jepang dan menyediakan forum bagi artis dan seniman lokal. Di depan istana, pengunjung dapat menyewa baju zirah dan senjata tiruan untuk mengambil foto dalam gaya kuno.

Reruntuhan istana yang dihubungkan oleh konflik

Ada reruntuhan dua istana lain di daerah ini. Istana Takatenjin berada di hutan pohon cedar dan cemara yang menawan, sementara Istana Yokosuka menghadap ke hutan ini dari puncak bukit. Istana Yokosuka dibangun sebagai pangkalan untuk mengepung Istana Takatenjin ketika istana itu direbut oleh klan musuh.

Objek wisata lain yang layak dikunjungi

Taman Shimizu adalah salah satu taman terindah di Shizuoka.

Objek wisata lainnya di kota ini antara lain adalah Jalan Honjin. Di sana, sekitar dua lusin kedai berjejer di kedua sisi jalan, membentuk semacam desa tersendiri yang menyajikan makanan dan menjual kerajinan lokal. Nissaka-shuku adalah satu-satunya bangunan era Edo yang tersisa di perhentian 53 Jalan Tokaido.

Museum Peringatan Yayoi Yoshioka merayakan pencapaian wanita yang mendirikan Tokyo Women's Medical University, sementara Taman Matsumoto Kamejiro memperingati seorang lelaki penduduk setempat yang pindah ke Tiongkok dan mengajar tokoh terkenal Partai Komunis, Zhou Enlai.



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Kata kunci

Disarankan untuk Anda

Shizuoka
Shizuoka

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages