HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Pemandangan Laut yang Indah Tanpa Halangan dari Semua Sisi di Bagian Utara Hokkaido

Tantang keberanian Anda untuk mendaki puncak Gn. Rishiri, pada ketinggian 1.721 meter, atau nikmati berkemah di tengah alam Hokkaido yang menakjubkan di kaki gunung.

Menuju Lokasi

Rishiri bisa dijangkau dengan feri.

Dari pelabuhan feri Wakkanai, naiklah feri dengan tujuan Oshidomari di Pulau Rishiri. Hanya ada empat feri per hari bergantung pada waktu tertentu dalam tahun berjalan, jadi buatlah rencana sesuai jadwal feri. Perjalanannya perlu 100 menit, dengan biaya sekitar 2.550 yen sekali jalan (kelas dua, tanpa reservasi).

Sekilas Fakta

Bulan Juni hingga awal Oktober adalah musim mendaki di Gn. Rishiri

Pendakian ke puncak ini berat dan ditujukan bagi pendaki yang sudah berpengalaman. Siapkan diri Anda dan bawa persediaan yang memadai

Taksi dari pelabuhan menuju bumi perkemahan dan titik awal pendakian memerlukan biaya sekitar 1.500 yen

Anda bisa gunakan jalur khusus sepeda di sepanjang pesisir utara.

Jelajahi Pulau Terpencil di Laut Jepang

Pulau Rishiri, sebagai bagian dari Taman Nasional Rishiri-Rebun-Sarobetsu dan berlokasi di ujung utara Hokkaido, bisa Anda pilih untuk menikmati kecantikan sederhana dari daratan ini. Ada banyak kesempatan untuk menikmati alam terbuka dan keindahannya. ![](hokkaido/Hokkaido1471_6 hokkaido/Hokkaido1475_2 "")

Di tengah Pulau Rishiri, tampak gunung api nonaktif, Gn. Rishiri.

 

 

Gunung yang Termasyhur

Anda mungkin mengenali bentuk gunung ini di wadah suvenir kue Hokkaido yang populer, Shiroi Koibito.

 

 



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Kata kunci

Disarankan untuk Anda

Wakkanai Area
Wakkanai
Kumamoto Castle Autumn Festival
Festival Istana Kumamoto

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages