HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Pemandian Air Panas (Onsen) Kaga 加賀温泉郷

Kaga Onsen Kaga Onsen
Kaga Onsen Kaga Onsen

Desa Mata Air Panas di Pedesaan Rimbun Dengan Penginapan dan Kerajinan Tradisional Indah

Di antara pesisir Laut Jepang dan Gn. Hakusan terdapat kota resor mata air panas Pemandian Air Panas (Onsen) Kaga yang berusia 1.300 tahun di barat daya Ishikawa. Kota ini dibangun di sekeliling empat desa onsen. Onsen Kaga menawarkan air onsen alami berkualitas tinggi, kerajinan Jepang tradisional, jalan setapak alam asli, dan hidangan lokal dan wilayah ini yang lezat. Ini adalah tempat terbaik untuk bersantai. Datanglah dan berendam di pemandian.

Jangan Lewatkan

  • Berkeliling mata air panas di pemandian umum yang ada di keempat kota di dekatnya
  • Mencoba membuat kerajinan tradisional, seperti keramik Kutani dan kerajinan pernis Yamanaka
  • Mencicipi beragam hidangan lokal yang dibuat dengan bahan-bahan dari laut dan gunung yang kaya dan subur

Menuju Lokasi

Naik kereta api menuju Stasiun Onsen Kaga, penghubung seluruh area ini. Perjalanan kereta api memakan waktu 25 hingga 30 menit atau berkendara selama satu jam ke arah barat daya Kanazawa.

Naik Shinkansen Hokuriku menuju Stasiun Kanazawa (2,5 jam), lalu pindah ke kereta api ekspres terbatas (25 menit). Dari Tokyo, naik Shinkansen Hokuriku menuju Stasiun Kanazawa (2,5 jam), lalu pindah ke kereta api ekspres terbatas (25 menit). Kereta api ekspres terbatas Thunderbird dan kereta api ekspres terbatas Shirasagi menghubungkan Kanazawa dan Onsen Kaga dalam waktu 25-30 menit.

Dari Kyoto, kereta api ekspres terbatas Thunderbird juga menghubungkan ke Onsen Kaga dalam waktu 2 jam 15 menit. Dari Nagoya, naik shinkansen ke Maibara dan pindah ke kereta api ekspres terbatas Shirasagi menuju Kanazawa, dengan waktu tempuh sekitar dua jam.

Bus Can dari Stasiun Onsen Kaga membawa pengunjung ke objek wisata utama. Pilih rute pegunungan atau rute laut, atau Jalur Bandara Komatsu.

Air penyembuhan

Kaga Onsen Kyo terdiri dari empat desa mata air panas: Pemandian Air Panas (Onsen) Yamashiro , Pemandian Air Panas (Onsen) Yamanaka , Pemandian Air Panas (Onsen) Awazu , dan Pemandian Air Panas (Onsen) Katayamazu . Masing-masing kota onsen memiliki pemandian umum sendiri di pusat kota. Beberapa di antaranya telah sepenuhnya dimodernisasi, sementara yang lainnya merupakan pengingat akan era Meiji (1868-1912) dengan gaya dekorasi khusus.

Onsen Yamashiro dan Onsen Yamanaka ditemukan oleh biksu Buddha, Gyoki, dalam sebuah ziarah pada abad kedelapan. Mata air panas tersebut dipuji sebagai salah satu yang terbaik di Jepang, dengan zat penyembuhan yang memperlancar pencernaan, meredakan nyeri otot, dan menghilangkan penyakit kulit.

 

 

Tempat kelahiran keramik kutani

Kutaniyaki, jenis porselen khas Jepang, berkembang pesat di Ishikawa selama era Edo (1603-1867), ketika samurai serta saudagar kaya dari keluarga Daishoji dan Kaga mendukung pengembangan seni wilayah ini. Anda dapat mengenali gaya ini dari pola-pola khasnya dan penggunaan warna-warna cerah –– terutama merah, hijau, kuning, ungu, dan biru terang. Keramik ini diekspor ke Eropa dalam jumlah besar setelah tahun 1873. Di Museum Seni Kutaniyaki Prefektur Ishikawa yang terletak di sebelah selatan kota dan Aula Pameran Kutaniyaki di Onsen Yamashiro , Anda dapat melihat koleksi keramik dan reruntuhan tempat pembakaran bertingkat.

 

 

Legenda hidup dan seniman yang baru muncul

Dewasa ini, banyak seniman berbasis di Onsen Kaga dan telah menyempurnakan kerajinan mereka selama beberapa dekade. Kerajinan bubut kayu dan kerajinan pernis sangat terkait erat, dan pengrajin bubut kayu Ryozo Kawakita yang tinggal di Onsen Yamanaka ditetapkan sebagai Pusaka Nasional Hidup pada tahun 1994. Tradisi artistik ini dilanjutkan oleh para seniman muda yang tinggal di wilayah Kaga , terutama ahli keramik, yang membentuk ulang tradisi dengan karya yang lebih kontemporer. Anda dapat melihat karya mereka di pameran dan eksposisi seni di Onsen Kaga serta Kanazawa .

Maksimalkan masa menginap Anda

Menginap satu atau dua malam di salah satu ryokan tradisional adalah cara terbaik untuk menjelajahi desa mata air panas di Onsen Kaga. Luangkan waktu satu atau dua hari untuk melihat wihara Buddha, merasakan seni kerajinan, dan mengunjungi banyak pemandian untuk merendam kaki dan pemandian umum yang tersebar di kota-kota di dekatnya.

Pengalaman ryokan terbaik

Dipilih sebagai memiliki salah satu ryokan terbaik di Jepang, Onsen Kaga memiliki sejumlah penginapan Jepang mewah. Termasuk di dalamnya Kayotei yang sangat dipuja, terkenal dengan layanan luar biasa, dan properti Relais & Chateaux, Beniya Mukayu, dengan pemandian ruang terbuka pribadi di setiap kamar.

 

 

Mendaki atau berkendara mengelilingi Onsen Kaga

Jika Anda aktif dan berjiwa petualang, serta ingin menikmati pemandangan indah Pegunungan Alpen Jepang dan Laut Jepang, puncak Gn. Hakusan dapat didaki dalam waktu sehari dan dimulai dini hari atau menginap semalam di salah satu pondok gunung.

Selama musim panas hingga pertengahan November, Jalan Putih Hakusan adalah cara yang lebih santai dan menawan untuk melanjutkan perjalanan dari Onsen Kaga melewati gunung menuju ke Shirakawa-go yang bersejarah di Prefektur Gifu . Anda pasti akan tiba dalam keadaan rileks dan lentur setelah berendam di onsen.



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Disarankan untuk Anda

jigokudani yaen-koen
Bersantai di Jepang
Yamashiro-onsen Hot Spring
Pemandian Air Panas (Onsen) Yamashiro

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages