HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Festival Omizu Okuri di Wihara Buddha Wakasa Jinguji 若狭神宮寺のお水送り

Omizu-okuri Omizu-okuri
Omizu-okuri Omizu-okuri

Tradisi Air yang Terpelihara Selama Lebih Dari Sepuluh Abad

Salah satu acara musim semi paling terkenal di Prefektur Fukui adalah Omizu Okuri, sebuah festival keagamaan yang diadakan setiap tanggal 2 Maret di Wihara Buddha Jinguji di kota Obama. Air suci diambil dari sumur yang disebut Akai di Jinguji, kemudian dibawa ke sungai dekat Unose dan dituangkan.

Air suci ini diambil dari sumur yang disebut Wakasai di samping Wihara Buddha Nigatsudo 10 hari setelah ritual dan dipersembahkan untuk tokoh utama Buddha di Nigatsudo. Ini adalah peristiwa bersejarah yang meneguhkan ikatan kuat antara Nara dan daerah Wakasa.

Jangan Lewatkan

  • Parade obor spektakuler pada malam hari
  • Ritual memanah di halaman Wihara Buddha Jinguji
  • Mencicipi amazake, minuman manis non-alkohol yang terbuat dari beras yang digunakan untuk membuat sake

Menuju Lokasi

Anda dapat sampai di Jinguji dengan bus antar-jemput, taksi, dan berjalan kaki.

Jinguji bisa dicapai dengan berjalan kaki selama 30 menit dari Stasiun Higashi-Obama. Ada juga bus antar jemput yang berangkat dari Stasiun Obama pada hari festival.

Dari Tokyo, cara terbaik untuk mencapai Obama adalah dengan naik Shinkansen Tokaido menuju Maibara, Shirasagi Limited Express ke Tsuruga, dan kemudian JR Obama Line. Perjalanan ini akan memakan waktu lebih dari empat jam.

 

 

Sekilas Fakta

Selama prosesi Dattan, obor pinus berukuran tujuh meter melambai di udara sementara penduduk setempat meneriakkan "aye!"

Anda dapat membeli obor dan melampirkan doa pilihan Anda pada obor tersebut

Saat Berada di Obama

Festival dimulai pukul 11.00, tetapi tidak terbuka untuk umum hingga pukul 13.00. Anda dapat membeli obor seharga 1.500-2.000 yen dan berpartisipasi dalam prosesi malam hari dengan anggota masyarakat lainnya, yang dimulai pukul 18.00.

Prosesi pembawa obor berjalan sekitar dua kilometer dari Jinguji ke Sungai Onyu. Ini adalah pemandangan yang luar biasa.

Setelah prosesi tiba, kepala pendeta Jinguji menggunakan pedang untuk mengusir roh jahat dan membaca mantra sebelum menuangkan air suci ke sungai. Air mencapai Todaiji Nigatsudo 10 hari kemudian.



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Disarankan untuk Anda

Tojinbo
Fukui
echizen ono castle
Kota Fukui
  • BERANDA
  • Festival Omizu Okuri di Wihara Buddha Wakasa Jinguji

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages