Mengenal Pasar Ikan Kagoshima secara Dekat
Pasar Toyosu di Tokyo mungkin pasar ikan yang paling terkenal di Jepang, tetapi Kagoshima memiliki pasar ikan sendiri dan juga tur untuk menandingi lawannya yang ada di kota besar itu.
Bangunlah pagi-pagi, kencangkan tali bot karet Anda, dan ikuti tur Pasar Ikan Kagoshima demi mendapatkan beberapa ikan paling segar yang sangat ingin Anda cicipi.
Jangan Lewatkan
- Tur personal di pasar ikan yang ramai dengan pilihan produk yang luas
- Belajar cara mendapatkan dan menyiapkan ikan musiman terbaik
- Melihat tuna dilelang dan dibuat filet langsung di tempat
- Sarapan lezat ikan segar, disiapkan dari tangkapan hari itu
Menuju Lokasi
Pasar Ikan Kagoshima bisa cepat diakses dari pusat kota Kagoshima atau Stasiun Kagoshima Chuo dengan taksi.
Peserta harus berkumpul di pintu masuk pasar ikan ini pada pukul 06.45. Tur dimulai pukul 07.00 dan berlangsung sekitar satu jam. Pastikan untuk merencanakan di muka karena diperlukan reservasi di awal.
Jutaan Ikan di Laut
Bermacam-macam ikan dijual di Pasar Ikan Kagoshima. Produk pasar ini berasal dari kedalaman Teluk Kinko yang dibawa masuk oleh arus Kuroshio yang membawa air hangat dari Filipina ke Jepang. Mengunjungi pasar ini harus pada pagi buta. Jadi, pastikan Anda telah mengatur alarm pada malam sebelumnya.
Cari staf yang mengenakan baju happi jingga yang akan membawa Anda melihat sekitar ketika Anda tiba. Sebelum pergi ke dalam, Anda harus memakai sepatu bot karet yang disediakan oleh operator tur. Pemberhentian singkat di kuil Shinto kecil penyembah dewa air merupakan pengingat akan tantangan di laut yang dihadapi nelayan setiap harinya.

Ikan yang Keluar dari Air
Anda bisa belajar soal bermacam jenis ikan yang dijual di pasar, juga mendapat beberapa tips umum mengenai cara menemukan ikan segar saat Anda berbelanja nanti.
Lihat juru lelang yang penuh semangat menawarkan tangkapannya ke toko dan restoran lokal. Di luar pasar, penjual membersihkan sisik ikan sebelum memuatnya ke mobil yang dilengkapi dengan pendingin ikan.
Ikan terbang, ikan bream, kibinago, udang, dan moluska ajaib kame-no-te hanyalah segelintir dari produk aneh dan luar biasa yang dipajang.

Tangkapan Hari Ini
Jika beruntung, Anda mungkin melihat nelayan muda berlatih menangkap cakalang di atas kapal buatan di luar. Ikan ini sangat berat dan diperlukan bakat untuk mengangkatnya keluar dari air dan memindahkannya ke kapal.
Tuna sirip kuning adalah tangkapan reguler di Pasar Ikan Kagoshima. Anda bisa melihat ikan ini saat dibuat filet oleh tangan cekatan sang nelayan ahli sebelum mencicipi beberapa sashimi tersegar yang pernah Anda rasakan.
Sarapan Melimpah
Pergi ke kafetaria di sini untuk pilihan sarapan sashimi lezat yang baru ditangkap pagi itu juga. Kafetaria ini sering dikunjungi oleh nelayan dan staf pasar, menjadikannya kesempatan yang sungguh unik untuk memulai hari dengan sajian sehat dan bernutrisi sembari berkenalan dengan orang lokal.
