HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Pusat Promosi Budaya Ainu アイヌ文化交流センター

Ainu Culture Promotion Center Ainu Culture Promotion Center
Ainu Culture Promotion Center Ainu Culture Promotion Center

Kenali Ainu, Penduduk Asli Jepang, Melalui Instrumen dan Kerajinan Tangan

Pusat Promosi Budaya Ainu mempersembahkan lebih dari 300 karya kesenian pribumi, pakaian, dan peralatan, dan banyak di antaranya bisa Anda genggam. Artefak-artefak ini menawarkan secercah pemahaman tentang budaya dan sejarah suku Ainu.

Jangan Lewatkan

  • Menjelajahi budaya Ainu di ruang pameran
  • Mandi di pemandian air panas setempat
  • Melihat Kuil Shinto Koganeyu Tenmangu

Menuju Lokasi

Anda dapat membawa kendaraan pribadi atau naik bus dari Sapporo.

Jika Anda naik bus Jotetsu dari Stasiun Sapporo, perjalanannya memerlukan waktu sekitar satu jam. Naiklah bus tujuan Pemandian Air Panas (Onsen) Jozankei atau Pemandian Air Panas (Onsen) Hokeikyo, yaitu bus Kaisoku 7 atau 8. Jika berjalan dari halte bus sampai pusat budaya, Anda perlu waktu sekitar 6 menit.

Menghayati Budaya Ainu

Pusat budaya ini memamerkan barang-barang kebudayaan Ainu, misalnya replika kapal. Pahatan tradisional dan monumen menghiasi lorong tempat Anda berjalan. Komputer khusus juga tersedia untuk membantu pengunjung melafalkan bahasa Ainu.

Menghidupkan Tradisi

Bekerja sama dengan Pusat Promosi Budaya Ainu, Asosiasi Ainu Sapporo mengadakan lokakarya yang mengajarkan pembuatan Mukkuri, yaitu instrumen tradisional Ainu dan sulam tradisional. Kelas-kelas ini memerlukan reservasi di awal dan pengunjung harus membayar biaya material.



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Kata kunci

Disarankan untuk Anda

Ushiku Daibutsu
Ushiku Daibutsu
world heritage
Situs Revolusi Industri Meiji Jepang: Besi dan Baja, Pembuatan Kapal dan Penambangan Batu Bara (UNESCO)

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages