HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Rute Berkendara White Road Hakusan Shirakawa-go 白山白川郷ホワイトロード

Hakusan Shirakawa-go White Road Hakusan Shirakawa-go White Road
Hakusan Shirakawa-go White Road Hakusan Shirakawa-go White Road

Berkendara di Ketinggian Menembus Pemandangan Gunung yang Spektakuler

White Road melewati pegunungan di kaki Gn. Hakusan ke desa Shirakawa-go yang terkenal di Prefektur Gifu untuk sebuah perjalanan yang indah dan tak terlupakan. Pemandangan yang mengagumkan dan air terjun yang memesona memberi Anda sekilas pandang tentang keanekaragaman hayati yang kaya di Taman Nasional Hakusan . Semuanya ada di sana, sangat mengagumkan untuk sebuah jalan tol.

Jangan Lewatkan

  • Berjalan kaki di jalur alam yang masih perawan
  • Merasakan kekuatan dan aliran dari banyak air terjun
  • Dedaunan yang berguguran dari bulan September hingga awal bulan November

Menuju Lokasi

Menyewa mobil adalah cara yang paling nyaman untuk pergi ke sana. Ada banyak persewaan mobil di Stasiun Kanazawa , Bandara Komatsu, dan Stasiun Pemandian Air Panas (Onsen) Kaga. Empat perusahaan, White Ring, juga mengoperasikan sebuah wisata bus dari Kanazawa melewati Hakusan White Road untuk merayakan desa warisan dunia UNESCO, Shirakawa-go.

Sekilas Fakta

Buka mulai awal bulan Juni hingga pertengahan November

Panjangnya 33,3 kilometer, menanjak 1.450 meter pada titik paling tinggi yang dapat dilalui.

Melihat-lihat Sebelum Berangkat

Sebelum masuk ke mobil dan menyusuri Rute Berkendara White Road Hakusan Shirakawa-go dari Prefektur Ishikawa , ada banyak tempat yang menunggu untuk dijelajahi. Satu pemberhentian di dalam wilayah Kota Hakusan yang harus Anda sertakan adalah Jurang Tedori, dengan ngarainya yang memesona, dan kuil Shinto (Shirayamahime-jinja) yang didedikasikan untuk gunung tersebut. Anda akan menemukan versi satelit yang lebih kecil dari kuil Shinto tersebut di puncak Gn. Hakusan .

Bersiap, Lalu Berangkat

Hakusan White Road dimulai pada Route 360 dan mengarah ke Gerbang Tol Chugu. Ada banyak tempat di sepanjang jalan untuk berhenti dan mengapresiasi hutan beech, pemandangan yang indah, dedaunan yang sangat cantik, dan juga beberapa air terjun, tempat pengamatan, dan pemandian air panas alami.

Nikmati Perjalanan

Meskipun perlu satu jam untuk melewati jalan ini secara keseluruhan tanpa berhenti, sisihkan waktu sebentar untuk mengagumi area Taman Nasional Hakusan . Ingat, perjalanan disarankan untuk berhenti hanya di tempat-tempat khusus untuk memastikan keselamatan semua orang, terutama dengan tikungan tajam dan kabut yang sesekali datang.

Camilan Lezat

Salah satu pemberhentian pertama di jalan ini adalah rumah peristirahatan Chugu, tempat Anda bisa mencicipi jamur musiman dan sayuran dari gunung, atau sansai dalam bahasa Jepang, dan berbagai makanan khas lokal, terutama sushi, yang dibuat dengan ikan khusus dan masih lestari hingga sekarang yang bernama char (iwana dalam bahasa Jepang). Ikan char yang sangat segar ditangkap langsung dari aliran sungai gunung terdekat.

Mampir untuk Berendam

Yang juga layak dikunjungi adalah Pusat Pengunjung Chugu Onsen dan Aula Pameran Chugu, yang menjelaskan kekayaan flora dan fauna di dalam wilayah Hakusan dan cara-cara hidup yang berbeda yang telah berkembang di kaki bukit. Di luar, pergilah jalan-jalan ke luar di jalur alam di sepanjang Sungai Jadani. Anda bahkan bisa melihat monyet liar di dekat jalur tersebut.

Beberapa Air Terjun yang Indah dan Pemandian Air Panas Alami yang Memuaskan

Perjalanan Anda di jalanan yang berkelok-kelok akan melewati beberapa air terjun yang mengalir menuruni gunung. Anda tidak boleh melewatkan Air Terjun Shiritaka, dengan air yang jatuh dalam tiga tingkatan. Anda tidak akan kekurangan tempat untuk membuat foto yang fenomenal, dan salah satu pemandangan terbaik adalah di Air Terjun Ubagataki. Lebih baik lagi, nikmati mandi di luar ruangan di mata air panas Oyadaninoyu di kaki Air Terjun Ubagataki dan ambil foto dari sana.

Meregangkan Kaki Anda

Titik tertinggi yang dapat diakses di sepanjang Hakusan White Road adalah Puncak Sanpoiwadake pada ketinggian 1.736 meter. Jalur pendakian ke puncak dimulai di Tempat Parkir Sanpoiwadake di sisi yang berlawanan dengan terowongan yang menghubungkan prefektur Ishikawa dan Gifu . Perlu waktu 50 menit untuk mencapai puncak, dengan berjalan kaki menembus hutan beech alami dengan udara yang kering dan manis. Bersiaplah untuk pemandangan indah Gn. Hakusan dan Alpen Jepang Utara.

Perjalanan Selanjutnya

Di sisi Gifu jalur gunung, jalanan menjadi sangat berkelok-kelok. Ada satu tempat peristirahatan sebelum keluar jalan tol—Rennyo Tea House menawarkan berbagai makanan dan suvenir, dengan pemandangan perbukitan sebelum para wisatawan melanjutkan perjalanan ke desa Ogimachi. Shirakawa-go jaraknya dekat, dengan rumah-rumah beratap jerami yang ikonik, dan sekilas pandang yang mendebarkan ke masa yang berbeda. Hanya sedikit lebih jauh terdapat kota bersejarah Takayama , 50 menit berkendara dari Shirakawa-go.

Karena hutan, air terjun, dan sungainya yang mengalir ke negeri ajaib dengan rumah-rumah beratap jerami “gassho-zukuri”, tidak heran jika UNESCO menganggap seluruh area ini layak untuk diagungkan.



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Disarankan untuk Anda

Shikisai-no-oka
Shikisai no Oka
Shirakawa-go Area
Shirakawa-go
  • BERANDA
  • Rute Berkendara White Road Hakusan Shirakawa-go

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages