HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

Senjojiki (Wakayama) 千畳敷

Senjojiki Senjojiki
Senjojiki Senjojiki

Berjalan di Tepi Pantai dan Menjelajahi Bebatuan Halus yang Dikenal Sebagai “Seribu Tikar Tatami” Senjojiki

Selama lebih dari satu millenium, ombak Samudera Pasifik telah menghantam garis pantai Wakayama secara terus-menerus, dan membentuk gugusan formasi batu bergerigi yang spektakuler. Meskipun demikian, permukaannya sangatlah halus, sehingga pengunjung bisa menjelajahi pantai dan mendapat pengalaman unik.

 

 

Sekilas Fakta

 

Formasi-formasi batu Senjojiki terlihat seperti ribuan tatami yang ditumpuk-tumpuk

Pada bulan Mei di area ini diselenggarakan festival patung pasir

Pantai dengan dasar batu ini terbentuk setelah gempa pada tahun 1792

 

Menuju Lokasi

Pusat transportasi terdekat ke Senjojiki adalah Stasiun JR Shirahama. 

Naiklah Kuroshio Limited Express dari Stasiun JR Shin-Osaka. 

Perjalanan dengan bus Meiko dari Stasiun JR Shirahama memerlukan waktu sekitar 15 menit untuk sampai di Pemberhentian Senjo-guchi. 

Sebuah Fenomena Alam dan Jalan-Jalan Santai

Senjojiki, yang secara harfiah berarti ‘seribu tikar tatami”, adalah dataran tinggi bebatuan yang sangat luas. Lokasinya terletak di kota resor pantai Shirahama yang terkenal dan berbatasan langsung dengan Samudera Pasifik. Formasinya yang datar dan bertingkat-tingkatnya memungkinkan para pengunjung berjalan hingga ke tepinya.

 

Menjelajah Lebih Jauh

Kunjungan ke Senjojiki idealnya digabungkan dengan trip singkat di sepanjang pantai untuk melihat pulau batu kecil romantis bernama Pulau Engetsuto dan Gua Sandanbeki yang dulunya merupakan tempat persembunyian Angkatan Laut Kumano Suigun. Pada bulan Mei, persiapkan diri Anda untuk Festival Suna (Pasir). Terinspirasi oleh acara salju di Hokkaido, festival ini memamerkan patung-patung raksasa yang dibuat dari pasir dan air laut.



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Disarankan untuk Anda

Kongosanmai-in Temple
Wihara Buddha Kongosanmaiin
Engetsu-jima Island
Pulau Engetsu (Engetsuto)

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages