HOME Back

Use the

Planning a Trip to Japan?

Share your travel photos with us by hashtagging your images with #visitjapanjp

kawagoe area kawagoe area

SAITAMA Kawagoe Kota yang Memesona di Utara Tokyo yang Mempertahankan Suasana Zaman Edo

Kota yang Memesona di Utara Tokyo yang Mempertahankan Suasana Zaman Edo

Kawagoe paling terkenal dengan banyak bangunan tradisionalnya, yang membuatnya mendapat julukan Koedo (yang secara harfiah berarti "Edo Kecil"). Dengan begitu banyak daya tarik, toko tradisional, dan acara musiman, wilayah ini sangat semarak pada akhir pekan, sehingga cocok untuk perjalanan sehari dari jantung kota Tokyo.

Jangan Lewatkan

  • Distrik Gudang Kawagoe, menara lonceng Toki no Kane, dan toko permen tradisional
  • Bangunan elegan dan penuh nostalgia di Jalan Taisho-Roman dari era Taisho (1912-1926) dan Showa (1926-1989)
  • Wihara dan kuil Kawagoe yang menarik

Menuju Lokasi

Kawagoe berada di barat daya Saitama , sisi utara Tokyo, dan bisa dicapai dalam kurang dari satu jam perjalanan dari stasiun-stasiun besar di Tokyo dengan kereta cepat.

Anda dapat mengakses stasiun utama Kawagoe, Hon-Kawagoe, dengan kereta ekspres Seibu Shinjuku Line dari Stasiun Seibu Shinjuku. Stasiun Seibu Shinjuku berjarak 5 menit berjalan kaki ke arah utara dari Stasiun JR Shinjuku. Perjalanan dari Shinjuku ke Hon-Kawagoe memerlukan waktu satu jam.

 

 

Jelajahi Jalanan Penuh Pertokoan

Kawagoe disebut juga Koedo, yang berarti “Edo Kecil” dalam Bahasa Jepang. Jalanannya telah dipertahankan sejak zaman Edo dalam sejarah Jepang (1603-1867). Distrik Gudang di Jalan Kurazukuri dipenuhi dengan gudang tua yang terbuat dari tanah, bangunan dua lantai yang unik sejak kota berkembang menjadi pusat transportasi dan perdagangan utama.

Pemandangan yang tidak boleh dilewatkan adalah Toki no Kane, atau "Lonceng Waktu". Menara lonceng ini telah menandai waktu selama berabad-abad dan terus berbunyi empat kali sehari.

 

 

Jelajahi Jalur Permen yang Menyenangkan

Kawagoe memiliki banyak hal lain untuk dilihat, termasuk Jalan Permen, jalan dengan barisan toko-toko yang memproduksi permen-permen tradisional Jepang dengan cara lama.

 

 

Banyak Rupa Buddha

Ada beberapa wihara dan kuil indah di Kawagoe yang layak Anda kunjungi dan yang paling terkenal adalah Wihara Buddha Kitain . Dibangun sekitar 1.200 tahun yang lalu. Aspek yang paling menonjol dari wihara ini adalah 538 patung Buddha yang terbuat dari batu, masing-masing patung dibuat dengan rupa dan postur uniknya sendiri-sendiri. Tidak ada patung yang terlihat persis sama, dan menurut kepercayaan populer, ada sebuah patung yang menyerupai siapa saja yang mengunjungi wihara ini.

Tempat Suci yang Mistis dan Menyenangkan

Kuil Shinto Hikawa-jinja Kawagoe adalah kuil Shinto yang berasal dari abad ke-6 yang memiliki gerbang torii setinggi 15 meter.

Kuil Shinto Kumano-jinja Kawagoe adalah suatu tempat dengan kekayaan dan lokasi menarik yang menyenangkan untuk anak-anak dan orang dewasa. Kuil ini dapat dicapai dengan berjalan kaki dari Stasiun Hon-Kawagoe.

 

 

Jalan Taisho-Roman yang Penuh Nostalgia

Kawagoe juga mengenalkan pengunjung pada sejarah Jepang yang relatif baru. Jalan Taisho-Roman dipenuhi dengan bangunan tua bergaya barat retro dari era Taisho dan Showa. Untungnya di sana tidak ada kabel-kabel listrik yang menggantung, sehingga bagus untuk latar foto dan film. Jalan ini sudah digunakan dalam berbagai film periode Jepang yang berlatar belakang zaman ini.

Istana Kawagoe

Honmaru Goten Istana Kawagoe adalah bangunan satu-satunya dari Istana Kawagoe yang masih berdiri. Dulu ini adalah bangunan terdalam dari istana dan berfungsi sebagai tempat tinggal dan ruang kerja kaisar. Bangunan ini berperan penting pada awal periode Edo sebagai benteng satelit untuk Tokugawa Shogunate yang sedang berkuasa. Masuklah ke bangunan ini untuk merasakan suasana kehidupan di bawah penguasa feodal zaman dulu.

Kendaraan hias festival Kawagoe

Jika Anda ingin merasakan festival besar di kota ini, yaitu Festival Kawagoe , berkunjunglah selama pekan ketiga pada bulan Oktober. Acara menarik ini menampilkan kendaraan hias yang berkumpul di jantung kota, dan menampilkan kompetisi musik di malam hari.

 

 



* Informasi di halaman ini dapat berubah sehubungan dengan COVID-19.

Disarankan untuk Anda

Kawagoe
Saitama
imabari & ozu area
Imabari & Sekitarnya

tautan rujukan

Please Choose Your Language

Browse the JNTO site in one of multiple languages